Rekomendasi Film Tentang Musik Yang Wajib Anda Tonton Sebelum Tahun 2021

Musik, Film dan Buku. Berapa kali saya harus menulis tentang bagian ini. Tapi percayalah, tidak akan habis musik didengar, film dilihat dan buku untuk dibaca. Tapi kalo kamu tidak suka dari ketiganya? Gpp, mungkin duniamu saat ini bentuknya masih kanvas dengan beberapa sket-an pensil. Saya saranin, coba pilih dari salah satunya. Mulai dengan nonton film mungkin?

Beberapa film tentang musik yang bagus banget saya rekomendasikan untuk anda tonton sebelum tahun 2021. Film tentang musik sebagai tema dan alur ceritanya. Ada film biopic, film yang terinspirasi dari musik, sampe film dokumenter tentang musik. Dikemas apik, apik banget, karena memang musik sebagai tema utamanya memang udah ngga diragukan.

YESTERDAY (2019)

Film ini mengisahkan perjalanan Jack Malik (Himes Patel) seorang musisi yang memulai kariernya dari nol hingga menjadi terkenal. Dia menjadi satu-satunya orang di dunia yang tau semua hal tentang The Beatles. Jack dianggap sebagai seorang musisi yang berbakat dengan lirik-liriknya. Bahkan sekelas Ed Sheeran pun mengakui keunggulan jack dalam menciptakan sebuah lagu.

BLINDED THE LIGHT (2019)

Film dengan latar tahun 1987 ini terinspirasi dari seorang jurnalis Sarfraz Manzoor dan kecintaannya pada karya-karya Bruce Springsteen. 

Javed Khan (Vivek Kalra) dan keluarganya yang merupakan imigran Pakistan tinggal di Luton, Inggris. Javed sangat menyukai musik rock kontemporer, yang tidak disetujui sang ayah, Malik (Kulvinder Ghir) karena lebih mengharapkan anaknya menjadi seorang pebisnis atau dokter. Javed mulai tersiksa dan terperangkap terutama saat ayahnya terkena PHK.

Pada suatu hari, atas saran rekannya ia muali mendengarkan lagu-lagu Bruce Springsteen yang membuatnya terinspirasi untuk menggapai apa yang menjadi cita-citanya.

BOHEMIAN RHAPSODY (2018)

Film biofic yang mengangkat kisah perjalanan grup band QUEEN adalah salah satu film yang keren banget. Setidaknya telah memenangkan 4 Piala OSCAR sekaligus. Kisah kehidupan Queen dalam menciptakan lagu-lagu spektakuler serta cerita dibalik kesuksesan band tersebut. Termasuk kisah kehidupan dari sang vokalis Freedie Mercury (Rami Malek) yang sangat ikonik.


Rekomendasi Film Tentang Musik Yang Wajib Anda Tonton Sebelum Tahun 2021 Rekomendasi Film Tentang Musik Yang Wajib Anda Tonton Sebelum Tahun 2021 Reviewed by Suheri on Sunday, September 13, 2020 Rating: 5

1 comment:

  1. Borgata Hotel Casino & Spa Opening in New Jersey in
    The Borgata Hotel 사천 출장안마 Casino & 세종특별자치 출장안마 Spa will open its new 광양 출장마사지 1,000-room luxury resort destination Thursday, Dec. 2, 2021. The 경상남도 출장샵 casino-hotel-casino-hotel 동해 출장안마 will

    ReplyDelete

Top Category 1

Powered by Blogger.